Tuesday, November 1, 2016





Assalamualaikum Wr Wb

Selamat Malam . . .
Oke Kali ini saya akan share tantang bagaimana membuat VirtualHost di Debian-8.6.0. Ok lebih baik nya kita cari tau terlebih dahulu tentang apa itu VirtualHost (SubDomain) ?

A. Pengertian
    Selain domain utama semisal smktbl.net, masih bisa kita tambahkan lagi Sub-Domain dari domain utama tersebut. Sehingga kita lebih menghemat Ip Address dan juga domain. Contoh subdomain adalah, mail.yahoo.com dan mail.google.com. Kata mail pada domain tersebutlah yang dinamakan “sub” domain.
   Jika pada saat mengkonfigurasi dns anda mengikuti tutorial saya (Konfigurasi DNS Server Pada Debian-8.6.0) maka anda menemukan beberapa sub-domain yaitu ftp.smktbl.net, mail.smktbl.net, portal.smktbl.net. inilah sub domain yang anda buat akan tetapi jika anda membuka sub-domain tersebut maka yang keluar adalah sama lalu bagaimana anda dapat mengisi atau menganti dari setiap sub-domain anda cukup membuat virtualhost saja lalu anda aktifkan melalui apache atau anda dapat mengarahkanya ke server lain
   

B. Latar Belakang
     Latar Belakangnya adalah untuk menghemat ip dan juga domain tersebutlah yang dinamakan "sub" Domain.

C. Maksud dan Tujuan
    Maksud dan Tujuannya adalah untuk membuat sebuah domain baru di sini saya contohkan domainnya portal.smktbl.net

D. Alat dan Bahan
    Alat dan Bahan yang dibutuhkan adalah
    1. Server Os Debian-8.6.0
    2. Debian-8.6.0 yang sudah di install Lamp dan DNS
    3. Pastikan DNS sudah benar dan siap di gunakan

E. Jangka Waktu Pengerjaan
    Jangka waktu yang saya butuhkan adalah kurang lebihnya 30 Menit.

F. Tahap Pelaksanaan

1. Pertama kita membuat sebuah Folder dan file index untuk isi konten sub domain seperti portal yaitu saya membuat di dalam folder "/var/www"

2. Berikutnya kita membuat Folder Portal karena sub domain yang saya buat di dns saya kasih portal.smktbl.net  Dengan Perintah "mkdir portal" dan Konfigurasi dengan mengetikkan perintah "nano /var/www/portal/index.html". Seperti pada gambar di bawah ini.


 - Lalu isikan script html nya seperti pada gambar di bawah ini


- Simpan dan keluar dengan menekan ctrl+x tekan y tekan enter , kemudian anda berpindah directori untuk memulai konfigurasi virtualhost dengan perintah "cd /etc/apache2/sites-available/". Setelah itu kita liat dengan perintah "ls". Seperti pada gambar di bawah ini.


3. Langkah selanjutnya kita copy kan nama default ke nama sub-domain yang kita buat. Disini nama sub-domain yang saya buat adalah portal jadi perintah nya "cp 000-default.conf portal"


4. Lalu kita edit portal dengan perintah "nano portal"


- Tambahkan beberapa baris konfigurasi seperi dibawah ini atau anda dapat
mengikuti gambar

 " ServerAdmin webmaster@localhost
    ServerName smktbl.net
   ServerAlias portal.smktbl.net
   DocumentRoot /var/www/portal
"


Setelah itu anda simpan dengan menekan ctrl+x tekan y tekan enter
Keterangan :
ServerName = Nama domain
ServerAlias = Nama subdomain yang ingin dialihkan/dijadikan virtual alias.
ServerAdmin = Alamat email pemilik domain.
DocumentRoot = Tempat pengalihan direktori dari Virtual Alias yang dibuat.

5. Kemudian ketikkan perintah "a2ensite portal". 
 

6. Lanjut dengan mengetikkan perintah :
    "Service apache2 reload"
    "Service apache2 restart"


7. Berikunya kita cobak tes di terminal laptop dengan perintah "nslookup smktbl.net"  Upssss. apabila ada perintah :

    " ; ; Warning: Message parser reports malformed message packet.
     ; ; Truncated, retrying in TCP mode "
   

 8. Apabila ada perintah seperti pada gambar di atas maka kita edit dengan mengetikkan perintah "nano /etc/resolv.conf". 

 9. Edit dengan memberikan alamat ip Debian nya. seperti pada gambar di bawah ini.


10. Berikunya kita cek lagi dengan perintah "nslookup smktbl.net" Apabila tidak ada keterangan seperti pada gambar sebelumnya maka kita sudah bisa cek di browser.


11. Cek Di Browser dengan perintah "portal.smktbl.net" Maka akan muncul tampilan seperti pada gambar di bawah ini.



G. Hasil dan Kesimpulan
     Hasil dan Kesimpulannya adalah lebih di teliti lagi pada saat kita mengkonfigurasi nya.

H. Referensi
     - Buku Konfigurasi Debian Server_Ver_BLC-Telkom

Semoga Bermanfaat
Wassalamualaikum Wr Wb.

    

0 comments:

Post a Comment

Pengikut tah Oreng Madureh

SALAM SETTONG DHERE KWAN


Pertama Datang di BLC TELKOM - KPLI KLATEN

Tepat pada hari selasa jam 19 : 20. saya bersama teman-teman di madura sampai di blc telkom. kita di blc akan pkl selama 3 bulan. saya cukup bangga ada di blc karna saya bisa berkenalan sama anak-anak dari seluruh daerah di indonesia.....
Salam anak Rantau Tambelangan Sampang Madura

Salam Settong Dhere

Popular Posts